KINI
Melihat
perkembangan Islam di Asia Tenggara; Indonesia, Malaysia dan lainnya sepuluh
tahun belakangan, salah satu pertanda paling mencolok adalah perhatian pada
tasawuf di samping segi sosial-politik Islam yang seringkali
kontroversial. Kalau kita memperhatikan laporan media-massa, kita akan
mendapatkan betapa sering muncul laporan tentang perkembangan tasawuf itu,
tampaknya ada kecenderungan baru cara keberagaman masyarakat yang beralih ke
cara Sufistik.
Demikian yang sedang merebak adalah sufi perkotaan. Fenomena baru itu terjadi karena makin banyak santri-santri kota yang kian gemar mempelajari agama Islam. Secara historis, aktivitas tersebut merupakan pemodernan dari gerakan tasawuf sebelumnya. Dengan kata lain, orang ingin mempelajari tasawuf secara sungguh-sungguh dan tak lagi menganggap sesuatu yang kerap dipandang sebagai kekunoan, itu sebagai kajian di luar Islam.
Demikian yang sedang merebak adalah sufi perkotaan. Fenomena baru itu terjadi karena makin banyak santri-santri kota yang kian gemar mempelajari agama Islam. Secara historis, aktivitas tersebut merupakan pemodernan dari gerakan tasawuf sebelumnya. Dengan kata lain, orang ingin mempelajari tasawuf secara sungguh-sungguh dan tak lagi menganggap sesuatu yang kerap dipandang sebagai kekunoan, itu sebagai kajian di luar Islam.